Pesona Waduk Cenglik


Kabupaten Boyolali memiliki beberapa buah waduk salah satunya adalah Waduk Cenglik. Waduk ini sangat populer bagi warga Boyolali dan sekitarnya karena merupakan tempat favorit bagi para pemancing. Setiap hari banyak pemancing yang menghabiskan waktunya untuk mencari ikan entah itu malam entah siang. 

Waduk Cenglik menjadi primadona bagi banyak orang karena letaknya yang strategis, dekat dengan Kota Boyolali dan Kota Solo. Terletak di Desa Ngargorejo Kecamatan Ngemplak, waduk ini juga selalu ramai dikunjungi oleh para warga, baik warga sekitar maupun warga dari jauh yang sengaja datang untuk berwisata. Waktu favorit para pengunjung adalah saat sore hari. Biasanya mereka datang ke waduk untuk menikmati pemandangan waduk di saat matahari sudah tidak terlalu terik menyinari bumi.

Penggunjung yang berdatangan ke waduk ini beraneka ragam, ada yang datang bersama keluarganya, bersama teman-temannya atau bersama pasangannya. Semakin sore waduk akan semakin ramai., pengunjung berjejeran di pinggir waduk menyaksikan pemandangan yang ada. Salah satu pemandangan yang ditunggu-tunggu adalah saat matahari terbenam. Jika cuaca sedang cerah maka penggunjung bisa menyaksikan momen dimana matahari berlahan "bersembunyi" di balik Gunung Merapi dan Merbabu. Selepas matahari terbenam mereka pun satu persatu meninggalkan Waduk Cengklik untuk kembali ke rumah atau ke tempat lainnya.

Galeri Foto Waduk Cengklik | Photo by Linx :

Waduk Cengklik

Halunulis

Kontributor Explore Boyolali, segala yang berhubungan mengenai lisensi, tautan dan sebagainya sepenuhnya telah kami sertakan.

No comments:

Post a Comment